VENEWS – Ditengah kesibukan sebagai anggota DPRD kota Palembang dan berbagai organisasi yang diembannya, tidak menyurutkan langkahnya untuk mengambil langsung berkas pencalonan sebagai Bakal Calon (Balon) Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda (HIPMI) kota Palembang periode 2025-2028.
Dengan diikuti oleh puluhan pendukung HIPMI, Peby Anggi Pratama, S.H.,M.KN, mendatangi kantor Sekretariat BPD HIPMI Sumsel, di Jalan Alamsyah Ratu Prawira Negara, sekitar pukul 15.00 WIB.
Pria yang saat ini aktif sebagai Sekretaris Umum HIPMI kota Palembang ini mengatakan, dengan mengambil langsung berkas pencalonan tersebut sebagai bukti bahwa ia serius ingin maju dan menjadi nahkoda HIPMI 3 tahun mendatang.
“Ini merupakan ikhtiar kami untuk menjadi Balon Ketua HIPMI kota Palembang. Tentu untuk menjadi sukses dibutuhkan perjuangan dan pengorbanan, Karena HIPMI itu pengusaha pejuang, pejuang pengusaha,” katanya mengawali pidato saat mengambil berkas pencalonannya.
Dikesempatan itu, anggota DPRD kota Palembang dua periode ini juga mengucapkan terimakasih kepada Ketua Steering Committee (SC) dan Ketua Organizing Committee (OC) Muscab ke XV, dan semua panitia yang terlibat.
“Terimakasih juga kepada rekan-rekan HIPMI Palembang yang setia mendukung dengan tulus dan ikhlas, semoga perjuangan ini memberi banyak manfaat dan menjadi amal ibadah untuk kita semua. Kita hadir untuk menunaikan niat baik untuk HIPMI kota Palembang lebih maju. Ini akan menjadi sejarah sebuah perjuangan kita nantinya,” pungkasnya.
Ditempat yang sama, Ketua SC Zuardiansyah Adi Purnama atau Bro Aden mengatakan, pendaftaran dibuka dari tanggal 7 sampai dengan 11 Maret 2025. Dimana sampai hari akhir ada dua pendaftar sebagai Ketum HIPMI kota Palembang.
“Pendaftar pertama adalah Ahsanul Amali, dimana berkasnya diantarkan oleh wakilnya. Dan yang kedua adalah Peby Anggi Pratama diantarkannya secara langsung ke sekretariat BPD HIPMI Sumsel,” kata Bro Aden.
Ia menjelaskan, tahapan selanjutnya adalah pengembalian formulir yang akan dilaksanakan pada 12 sampai dengan 13 Maret 2025. Kemudian pada 14-15 Maret 2025 dilakukan verifikasi, dan pada 16 Maret 2025 akan ditetapkan calon Ketum.
“Seterusnya akan dilaksanakan penyampaian visi misi Caketum hingga pelaksanaan Muscab XV,” tutupnya
Diketahui, selain menyerahkan berkas pencalonan, Peby Anggi Pratama juga menyerahkan uang tunai untuk pendaftaran Balontum HIPMI Palembang senilai Rp 100 juta sebagai komitmen maju dalam pencalonannya, dimana hal ini juga menjadi salah satu syarat.(ril)