VENEWS.ID –Ketua DPRD Sumatera Selatan, Dr. Hj. RA Anita Noeringhati, SH., MH., menghadiri pengajian yang diselenggarakan oleh Majelis Taklim Nurul Hidayah di Kelurahan Sako Baru, Palembang, Jumat (16/8/2024).

Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa Majelis Taklim lainnya, seperti Majelis Taklim Al Huda, Majelis Taklim Aqobah II, Majelis Taklim Darussalam, Majelis Taklim At Toyibah, dan Majelis Taklim Azhar.


Dalam kesempatan tersebut, RA Anita menyampaikan pesan penting terkait dengan peran perempuan dalam memperkuat solidaritas di tengah masyarakat, khususnya melalui kegiatan pengajian dan Majelis Taklim. “Majelis Taklim memiliki peran yang sangat strategis dalam menciptakan suasana kebersamaan dan solidaritas di tengah masyarakat. Di sinilah kita bisa saling menguatkan dalam hal keimanan dan ketakwaan,” ujar Anita di hadapan para jamaah yang hadir.

Anita juga menegaskan pentingnya peran perempuan dalam pembangunan bangsa, terutama dalam menciptakan generasi yang berakhlak mulia.

Menurutnya, perempuan memiliki tanggung jawab besar dalam mendidik anak-anak mereka agar menjadi generasi yang beradab dan bertakwa.


“Perempuan adalah tiang negara. Ketika perempuan kuat dalam keimanan, maka kuatlah negara ini,” tambahnya. Ia berharap kegiatan pengajian seperti ini dapat terus dilaksanakan dan ditingkatkan. Ini adalah sarana yang sangat baik untuk mempererat silaturahmi antar sesama. Ketua Masjid Nurul Hidayah, Adi Irawan, SE, M.Si., dalam sambutannya juga mengapresiasi kehadiran Ketua DPRD Sumsel di tengah-tengah Majelis Taklim. Menurutnya, kehadiran pemimpin daerah dalam kegiatan keagamaan seperti ini menjadi bentuk dukungan nyata terhadap penguatan nilai-nilai keagamaan di masyarakat. “Kami sangat berterima kasih atas kehadiran Ibu Anita yang telah meluangkan waktu untuk bersama-sama kami dalam pengajian ini. Ini menunjukkan bahwa pemerintah peduli terhadap kegiatan keagamaan yang ada di masyarakat,” pungkasnya(ADV)