VENEWS.ID – Usai menerima Surat Keputusan (SK) kepengurusan sebagai Ketua Barisan Pengusaha Pejuang (BPP) Sumatera Selatan dari Ketua Umum BPP Pusat Bobby Nasution, Ketua BPP Sumsel, Hermansyah Mastari serahkan langsung SK Kepengurusan Daerah di Sumatera Selatan.

Pada kesempatan ini, Ketua Badan Pengurus Daerah (BPD) BPP Sumsel, Hermansyah Mastari serahkan SK Kepengurusan untuk Ketua Badan Pengurus Cabang (BPC) BPP Kota Lubuklinggau, Rio Lingga Atmaja di Palembang, Kamis (18/01) kemarin.

Bukan tanpa alasan, Ketua BPD BPP Sumsel, Hermansyah Mastari menyebut, bahwa dirinya sengaja bergerak cepat agar kepengurusan BPD BPP Sumsel serta kepengurusan setiap BPC BPP di Kabupaten Kota Sumatera Selatan dapat segera menjalankan setiap program-program yang akan dikerjakan.

“Dan pastinya apa yang kita lakukan ini tak lain agar program-program kita dapat segera dijalankan, khususnya terkait program sosial kita, dan sekaligus untuk kemenangan Prabowo-Gibran di Pilpres pada Febuari nanti,” kata Hermansyah.

Sementara itu, Ketua Badan Pengurus Cabang (BPC) BPP Lubuk Linggau, Rio Lingga Atmaja usai menerima SK mengungkapkan, bahwa pihaknya akan segera bergerak cepat untuk kemenangan Prabowo-Gibran.

“Karena BPP ini kan termasuk barisan dalam memenangkan bapak Prabowo-Gibran,” ujarnya.

Rio juga mengungkapkan, melalui survey, 70 persen masyarakat Lubuklinggau juga telah menetapkan hatinya mendukung bapak Prabowo-Gibran untuk menjadi Presiden dan Wakil Presiden.

“Karena sosok bapak Prabowo memang di mata masyarakat, khususnya di Lubuklinggau merupakan sosok yang paling pas dengan berbagai pengalaman yang telah dilaluinya, salah satunya sebagai Menteri Pertahanan,” ungkapnya.

“Kami juga tak lupa ucapkan terima kasih kepada Ketua BPP Sumsel, bapak Hermansyah yang memang telah mempercayakan amanah sebagai Ketua BPC BPP Lubuklinggau. Dan kami akan langsung bergerak,” tutupnya. ()

 

Previous articlePT.BA beri bantuan untuk korban banjir di Sumsel
Next articleBanjir di Muba kian meluas, rendam 9 kecamatan, Pj Gubernur dan Pj Bupati naik perahu karet datangi rumah warga 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here